Menurut Sylviana Murni, tidak adanya batuan anggaran dapat disebabkan oleh keterbatasan dana pemerintah.
"Namun untuk mencapai tujuan yang diharapkan, perlu adanya kesinambungan dengan pemerintah melalui berkolaborasi bersama Pemprov, seperti Dinas Sosial atau dinas yang bersangkutan. Dengan demikian, komunitas ataupun organisasi sosial tetap mendapatkan lisensi kolaborasi," kata Sylviana.
Yayasan Satu Karsa Karya (YSKK), organisasi non pemerintah asal Surakarta, Jawa Tengah ini telah meluncurkan kampanye #DukungPAUDRamahAnak dan berhasil mengumpulkan donasi sebesar Rp33 juta. Donasi ini akan dipergunakan untuk memberikan penguatan kapasitas pendidik di Kabupaten Sukoharjo.
Menurut YSKK, saat ini kendala yang ia dan timnya hadapi selama menyelenggarakan penguatan kapasitas di daerah adalah birokrasi yang tidak sinkron antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah, karena menyampaikan permasalahan yang dihadapi pada pemerintah daerah dinilai lebih sulit.
PetaBencana.id adalah platform gratis untuk memetakan bencana secara real-time dengan mengumpulkan informasi dari media sosial lalu dikonfirmasi ke instansi pemerintahan. Selama beberapa bulan terakhir, PetaBencana.id meluncurkan kampanye #BersamaKurangiRisiko dan berhasil mengajak pendukung di aplikasi Campaign #ForABetterWorld membuka donasi sebesar Rp27 juta. Namun, upaya mitigasi bencana tak berhenti sampai situ. Mereka menemui kesulitan yang sama dengan Garis Hitam Project yaitu minimnya akses untuk berkomunikasi dengan pemerintah.
Editor : Zhafran Pramoedya