Ketua Harian Nasional Partai Perindo Dukung Tindakan Tegas Pemerintah pada Ponpes Al-Zaytun

Rizal Fadillah
Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo, TGB HM Zainul Majdi. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo, TGB HM Zainul Majdi menilai, polemik yang terjadi di Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Zaytun, Kabupaten Indramayu semakin meresahkan masyarakat.

Menurutnya, persoalan di lembaga pimpinan Panji Gumilang ini harus segera dituntaskan.

"Kita semua berharap kepada Presiden, Menkopolhukam, Kapolri, Jaksa Agung, Menteri Agama segera menuntaskan persoalan terkait Al-Zaytun karena sudah terlalu meresahkan masyarakat," kata TGB, Selasa (27/6). 

TGB mengatakan, pemerintah harus segera mengambil tindakan tegas. Sebab, polemik Al-Zaytun ini telah menciptakan isu dan fitnah di tengah masyarakat, bahkan muncul cerita bila A, B, dan C sebagai beking. 

"Karena itu mohon agar segera dituntaskan, karena terjadi (fitnah)," tegasnya.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network