Intip Kemegahan Rumah Mbah Wongso di Cimahi yang Pernah Disinggahi Bung Karno Muda

Rizal Fadillah
Rumah Mbah Wongso di Cimahi. (Foto: cimahikota.go.id)

CIMAHI, iNewsBandungRaya.id - Kota Cimahi memiliki banyak bangunan heritage yang merupakan peninggalan masa kolonial Belanda. Hingga kini, bangunan tersebut masih berdiri kokoh.

Salah satunya adalah rumah milik saudagar dan teman Presiden pertama Indonesia, Ir. Soekarno bernama Wongso Abuchaer yang berada di Jalan Baros, Kota Cimahi.

Rumah megah bergaya Barat itu masih berdiri kokoh meskipun usianya sudah lebih dari satu abad. Kini, dihuni cucu Mbah Wongso, Dewi Indraprasti (71 tahun) bersama suaminya Tiswara (78 tahun).

Mereka sudah puluhan tahun menjaga peninggalan saudagar kaya zaman Belanda itu. Di bagian depan rumah, gaya rumah dinas tentara KNIL ala Belanda sudah terlihat jelas dengan halaman yang luas.

Sedangkan di bagian dalam terdapat beranda dan kamar tidur di sampingnya. Di ruang tengah tempat keluarga berkumpul ada tiga kamar tidur.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5 6

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network