D'Cost Ajak Pelanggan Peduli Kemanusiaan, Donasi Rp 62 Juta untuk Palestina

Rina Rahadian
Dalam rangka Anniversary yang ke 18 tahun, PT. Pendekar Bodoh (D’Cost) menunjukkan kepedulian terhadap kemanusiaan global, salah satunya terhadap Palestina. Foto: Ist.

CEO PT Pendekar Bodoh, Henry Tejakusmana berharap donasi tersebut dapat membantu meringankan beban mereka yang sedang berjuang di tengah krisis di Palestina.

"Jadi kita hari ini memberikan sumbangan sebesar Rp 62.000.000 yang akan diberikan kepada teman-teman di Palestina. Semoga kerjasama dengan Rumah Zakat ini sangat berguna bagi teman-teman di Palestina, ini hasil dari dukungan maupun bantuan dari teman-teman maupun customer kita di Indonesia. Semoga Rumah Zakat selalu berkembang dan maju terus semangat" tutur Henry.

Rumah Zakat sebagai lembaga filantropi yang berfokus pada pengumpulan dan penyaluran zakat, infaq, dan sedekah.

Dalam konteks situasi kemanusiaan yang sedang terjadi di Palestina, Rumah Zakat mengambil peran aktif dalam menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang terdampak.

Rumah Zakat berkomitmen untuk terus mendampingi dan membantu masyarakat Palestina.

Editor : Zhafran Pramoedya

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network