Viral Aksi Pembabatan Kebun Teh Pangalengan, Polisi Turun Tangan dan Lakukan Penyelidikan

Agi Ilman
Polresta Bandung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) terkait perusakan tanaman teh di area Perkebunan PTPN I Regional II Malabar, Kecamatan Pangalengan, Kamis (27/11). Foto dok Humas Polresta Bandung.

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Video pembabatan kebun teh di wilayah Pangalengan viral di media sosial dan langsung mendapat respons cepat dari Polresta Bandung.

Jajaran Satreskrim bersama Polsek Pangalengan turun ke lapangan untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di area Perkebunan PTPN I Regional II Malabar, Kamis (27/11). Perusakan yang terekam dalam video itu ternyata bukan kejadian baru.

Kasatreskrim Polresta Bandung, Kompol Luthfi Olot Gigantara mengatakan dari hasil olah TKP, polisi menemukan tiga lokasi dengan kerusakan cukup luas.

“Di Blok Bojong Waru, Desa Margamulya, sekitar 5 hektare tanaman teh ditebang dari pangkal batang hingga mengering. Kerusakan lebih besar ditemukan di Blok Cipicung I seluas 8,25 hektare, sementara di Blok Cipicung II sekitar 1 hektare tanaman mengalami nasib serupa,” ujarnya, Jumat (28/11/2025).

“Selain itu, petugas juga mendapati tumpukan batang teh yang sudah dipotong dan diduga akan dibakar,” tambahnya.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network