Dengan perangkat Galaxy FE baru, kata Lo Khing Seng, sekarang pengguna bisa lebih mudah menikmati ekosistem Galaxy yang saling terhubung dalam satu ekosistem. Bukan hanya Galaxy S23 FE dan Galaxy Buds FE saja yang diluncurkan pada akhir tahun ini, namun lini FE ini juga semakin lengkap dengan kehadiran Galaxy Tab S9 FE dan Galaxy Tab S9 FE+.
"Dengan begitu, anak muda bisa berkreasi lebih bebas karena sekarang semua device yang dibutuhkan bisa didapatkan dengan mudah," ujarnya.
Lo Khing Seng mengatakan, salah satu kelebihan dari FE edition yang bisa dimanfaatkan para Gen Z yang aktif, untuk membuat produktivitas menjadi lebih intuitif, yaitu fitur Multi Control, yang memungkinkan mereka untuk drag and drop konten dengan mudah antara S23 FE dengan Tab S9 FE.
"Mereka juga bisa melakukan transfer video atau gambar antara kedua perangkat tersebut lebih cepat dengan Quick Share untuk proses editing yang lebih mudah. Cocok bagi teman-teman kreator muda untuk mengedit atau memproduksi konten dan langsung membagikannya di media sosial sehari-hari," jelasnya.
Galaxy S23 FE dilengkapi Vapor Chamber besar dan terbaik dikelasnya. Bahkan, ukurannya mencapai 3.9 kali lebih besar dibandingkan Galaxy S21 FE.
Editor : Zhafran Pramoedya