get app
inews
Aa Text
Read Next : Jalani Pemeriksaan soal Pelanggaran Kampanye, Ridwan Kamil Akui Senang Bisa Klarifikasi

TKD Jabar Gelar Lomba Cipta Lagu dan Nyanyi, Jadi Wadah Kreasi Masyarakat

Minggu, 24 Desember 2023 | 11:00 WIB
header img
TKD Jabar Gelar Lomba Cipta Lagu dan Nyanyi. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id -  TKD Jawa Barat menggelar lomba cipta lagu dan menyanyi untuk masyarakat. Lomba cipta lagu dan menyanyi bertajuk Prabowo-Gibran Mencari ini dibuka mulai 23 Desember 2023 hingga 9 Januari 2024. 

Musisi yang juga perwakilan TKD Jabar, Erwin Morron mengatakan, kegiatan lomba cipta lagu dan menyanyi ini menjadi salah satu wadah kreasi untuk Jawa Barat. 

Dikatakan Erwin, masyarakat Jawa Barat memiliki banyak talenta di bidang musik. Atas dasar hal itu, TKD Jawa Barat menangkap adanya kebutuhan akan wadah kreasi bagi warga Jawa Barat khususnya di bidang musik. 

"Anak-anak muda di Jawa Barat memiliki talenta yang luar biasa. Di ajang-ajang pencarian bakat, banyak warga Jawa Barat yang terlibat dan ingin menunjukkan bakat dan kemampuannya. Karena itu kami melihat adanya kebutuhan akan suatu wadah besar untuk talenta-talenta tersebut dan lomba ini menjadi salah satu jawabannya," ucap Erwin, Minggu (24/12/2023).

Erwin menyebut, lomba ini terbuka bagi warga Jawa Barat dengan usia minimal 17 tahun dan sudah memiliki KTP. Untuk lomba cipta lagu, masyarakat bisa menciptakan lagu dengan berbagai genre.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut