Langkah pencegahan dilakukan oleh Pemprov Jabar. Salah satu upaya yang dilakukan, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfotik) Jawa Barat menggelar Informasi Komunikasi
Publik (IKP) Fest di sejumlah kabupaten dan kota.
"Kami menyiapkan dan mendorong unit saber hoaks di 27 kabupaten dan kota mulai mendeteksi dini potensi hoaks. Sudah dimulai sekarang, sampai saat gelaran pilkada dilaksanakan," ujar Kepala Diskominfo Jabar Ika Mardiah saat menggelar IKP Fest di Karawang, Sabtu (27/7/2024).
Ika menyatakan, deteksi dini potensi hoaks harus segera dilakukan agar berita bohong tidak tersebar luas dan sulit diatasi.
Ketua Jabar Saber Hoaks Alfianto Yustinova mendorong tim saber hoaks di daerah agar terus menyosialisasikan pencegahan hoaks kepada masyarakat.
"Sosialisasi harus terus dilakukan agar masyarakat lebih tahu dan peduli, serta tidak mudah termakan hoaks," kata Alfianto.
Editor : Ude D Gunadi