"Jangan sampai kalau mereka sakit nanti dibawa ke luar negeri. Jadi tetap harus ditangani oleh dokter-dokter Indonesia," ucapnya.
Direktur Kesehatan Usia Produktif dan Lanjut Usia Ditjen Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan (Kemenkes), drg. Kartini Rustandi menilai baik pertemuan yang digelar Perdoki.
"Bukan (hanya untuk) sesama dokter okupasi saja, tetapi sesama pelaksana di lapangan. Itu akan memberikan makna, oh ketemunya begini, oh prosesnya begini, sehingga mereka bisa saling sharing," kata Kartini.
Meski begitu, pihaknya berharap, organisasi profesi mampu membahas tema-tema kekinian mengingat dunia kedokteran akan selalu berhadapan dengan tantangan zaman ke depan.
"Seperti terkait dengan jam kerja, banyak orang gak care. Kita lihat misalnya pekerja yang burn out (stress kronis) pada saat pandemi. Itu perlu kita perhatikan," ujarnya.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait